Spesifikasi Drone KaiDeng K150 - Selfie Pocket Drone


Kegiatan selfie atau dalam bahasa Indonesia disebut swafoto, adalah kegiatan yang sangat digemari oleh anak – anak muda generasi milenial. Terutama ketika artikel ini ditulis, kegiatan selfie masih menjadi kegiatan favorit berbagai golongan masyarakat. Selfie memang biasanya dilakukan sendiri dengan smartphone anda dengan satu tangan. Namun ada kalanya ketika inovasi juga membuat kegiatan selfie menjadi lebih antimainstream lagi, seperti menggunakan drone selfie berukuran kecil yang mudah dibawa kemana – mana. Sehingga kalau tangan anda kurang panjang, anda tidak perlu khawatir karena anda dapat menggunakan drone sehingga anda mendapatkan gambar yang anda inginkan, terutama di bagian jarak selfie yang menurut anda pas dengan background yang ingin anda masukkan juga ke dalam foto selfie anda.



Spesifikasi Drone KaiDeng K150 - OmahDrones

Untungnya sekarang juga sudah banyak sekali drone selfie yang tersedia di pasaran, mulai dari drone selfie kelas toys, hingga drone selfie yang “sesungguhnya”. Meski dari kemampuannya tentu sangat berbeda antara drone selfie kelas mainan dan yang sesungguhnya, namun bukan berarti drone selfie mainan tidak dapat mengambil gambar dengan baik, memang kalau di bagian resolusi, drone mainan tidak bisa mengatur resolusi foto yang akan diambil, karena biasanya drone mainan menggunakan kamera fix yang parameternya tidak dapat diubah, tapi tidak usah khawatir, karena sekarang hadir drone selfie dari KaiDeng, yang memiliki lensa cukup bagus untuk selfie meski anda tidak bisa mengubah parameternya seperti drone selfie yang “mahal”.



KaiDeng K150 adalah nama dari drone yang di maksud. Drone ini berukuran sangat kecil, dengan ukuran yang hanya 10 x 8 cm ini, dia menjadi memiliki sifat simple dan portable, anda tidak perlu repot membuat tempat khusus untuk drone ini, karena untuk membawanya, anda kantongi saja sudah bisa. Dia masih menggunakan motor brushed, sehingga suara yang dihasilkan seperti mini drone pada umumnya, namun untuk si drone selfie yang satu ini, dia dilengkapi juga dengan optical flow sensor, sehingga dia dapat mempertahankan posisinya dengan melihat citra permukaan dibawah ia terbang. Drone ini juga di desain untuk terbang indoor, terlihat dari desainnya yang memiliki protector di sekeliling framenya, selain itu fitur – fitur yang ditawarkan oleh KaiDeng K150 dapat anda lihat dibawah ini:
- WiFi FPV with 2MP 720P HD camera enables you to have a further real-time images transmission image.
- Built-in optical flow module to achieve hover function fixed-point set high.
- Built-in follow-up module for face recognition and achieve follow Me mode.
- Built-in air pressure altitude hode mode makes the operation easier and more convenient.
- With attractive headless mode, completely solving pilot loss-of-orientation problems.
- With One key to return function makes it easily to find the way home.
- One-key taking off/landing makes the operation more convenient and it is very suitable for novice operation.
- 4 Channel which can do ascend, descend, forward, backward, left sideward fly, right sideward fly and rolling 360°.
- 6-axis gyro which can have more stable flying and be easy to control.
- It have 3-level flight speed to switch that can make more fun with the flying.
- The quadcopter fuselage is made of high strength and resistant engineering plastics,lightweight and durable resistance.
- There have BNF and RTF version can be choose. BNF come without remote control, controlled by mobile phone download the app, and the RTF version come with transmitter.
- There also have two version can be choose. The Basic Version (without optical flow & face identification follow me function) and The Optical Flow Version(with face identification follow me function).


Spesifikasi Drone KaiDeng K150 - OmahDrones


Sedangkan untuk spesifikasi ringkas dari drone KaiDeng K150, dapat anda lihat dibawah ini:
Brand: KaiDeng
Item No.: K150
Material: ABS
Frequency: 2.4G   
Channel: 4CH
Gyro: 6Axis
FPV: WiFi
Camera: 720P 2MP
WiFi Distance: 50-80m
Quadcopter Battery: 3.7V 500mAh Lipo Battery (Included)
Remote Control Battery: 1.5V AAA *2 (NOT Included)
Flying Time: About 6mins
Charging Time: About 90mins
R/C Distance: About 30m
Color: Black
Quadcopter weight: 43.6g
Quadcopter Size: 10.6*8.8*0.97cm



KaiDeng K150 memiliki baterai bawaan dengan tegangan 3.7 Volt, dan memiliki kapasitas sebesar 500mAh. Dengan baterai ini, anda bisa terbang kira – kira selama 5 menit. Meski kapasitasnya terlihat besar, mengingat bentuk bodynya yang terlihat berat, serta juga harus memberi daya optical flow sensor, masuk akal juga kalau dia hanya dapat terbang selama 5 menit sekali recharge. Waktu 5 menit sebenarnya waktu yang standar untuk drone kelas mainan yang masih menggunakan motor brushed, karena tidak akan membuat motor terlalu panas, sehingga otomatis motor akan lebih awet. Untuk rechargenya, setelah terbang tunggu dulu hingga suhu drone tidak terlalu panas, sebenarnya ini mengacu pada suhu baterai drone. Karena baterai drone baiknya di recharge ketika suhu baterainya sudah normal dan tidak terlalu panas.

Spesifikasi Drone KaiDeng K150 - OmahDrones


Kebanyakan KaiDeng K150, dijual dalam versi BNF, denan kata lain tanpa remote transmitter. Ini dimaksudkan supaya user tidak perlu repot – repot ketika membawa drone mungil ini ketika sedang pergi. Untuk menerbangkannya, anda bisa menggunakan smartphone anda. Dengan menggunakan wifi, anda sudah dapat menerbangkan KaiDeng K150 secara penuh. Karena drone ini juga didesain untuk terbang indoor, maka sebenarnya terbang tanpa transmitter fisik pun juga lebih mudah, karena KaiDeng K150 sudah dilengkapi dengan optical flow sensor, sehingga ketika terbang dia langsung mengunci lokasi dibawahnya dan berusaha untuk tidak terbang ke arah lain sebelum dikendalikan anda. Untuk jarak jangkauannya, itu tergantung dari kualitas Wifi pada smartphone anda sebenarnya, namun rata – rata jarak terbang indoor menggunakan wifi bisa sampai 30 meter.

Spesifikasi Drone KaiDeng K150 - OmahDrones


Di bagian kameranya, KaiDeng K150 memiliki kamera depan yang sanggup mengambil gambar dalam resolusi 720p baik dalam bentuk foto atau video. Karena pengambilan foto nya hanya sebatas “Screen Capture” saja, sehingga tidak bisa mengambil dalam resolusi lebih besar seperti drone professional. Akan tetapi kualitas gambar yang dihasilkan dari kamera KaiDeng K150 sudah cukup bagus untuk sebuah drone selfie kelas mainan. Terutama untuk foto close up, anda akan mendapatkan gambar yang jelas, dan mungkin tidak menyangka kalau ini diambil dari drone mainan.



Ada fitur yang keren di kameranya, yakni face following function, mirip seperti fungsi follow me, namun di KaiDeng K150, anda lebih disarankan untuk tracking face, dan drone akan panning secara otomatis mengikuti wajah anda. Sehingga ketika selfie, anda tidak akan disusahkan untuk mengatur agar kamera drone mengarah ke wajah anda, cukup arahkan ke wajah anda sekali lalu aktifkan fitur follow nya dan track wajah anda lalu tekan star, otomatis drone akan selalu mengikuti wajah anda.

Spesifikasi Drone KaiDeng K150 - OmahDrones


Umumnya, ketika pembelian drone KaiDeng K150, anda akan mendapatkan item:
1 x K150 RC Quadcopter
1 x Remote Control (BNF version NOT Included)
1 x Lipo Battery
1 x USB Charging Cable
2 x Spare Propeller
1 x Screwdriver
1 x User Manual



Kesimpulan yang mungkin bisa admin ambil untuk drone KaiDeng K150, bagi anda yang ingin selfie dengan cara berbeda, anda bisa menggunakan KaiDeng K150 ini, juga kalau anda suka mengoleksi drone mainan, beli saja KaiDeng K150, lalu gunakan selfie – selfie ria. Di bagian kameranya yang jelas dia memiliki kualitas yang lebih baik kalau dibandingkan drone selfie mainan lainnya. Cuma mungkin susahnya disini ketika ingin mengganti baterai, anda harus membongkar drone dan menggantinya secara manual karena baterainya terletak didalam badan drone dan tidak bisa di lepas pasang secara langsung.

Spesifikasi Drone KaiDeng K150 - OmahDrones


Untuk harganya, dia juga masih termasuk dalam drone dibawah satu juta. Dari beberapa onlineshop internasional, KaiDeng K150 dibandrol sebesar 39 USD saja, kalau di rupiahkan dengan kurs saat artikel ini dibuat, itu setara dengan 600 ribuan saja. Dengan itu, KaiDeng K150 juga menjadi saingan JJRC Elfie yang pernah booming pada waktunya. Sama – sama dapat dikantongi ketika membawa, apakah anda di kubu JJRC atau KaiDeng kalau begini.